Anak Gemar Mi Instan? Nggak Masalah karena Ada Mi Tropicana Slim
Punya anak yang susah makan itu
sangat menguras perasaan, energi, dan tentu saja uang. Sampai umur empat tahun,
sulung kami, Azzam, hanya mengonsumsi susu. Jika mau makan, itupun dengan lauk
yang dia suka yaitu ayam goreng di gerai-gerai terkenal dan kentang goreng plus
saos sambal. Untuk memenuhi kebutuhan gizinya, tak sedikit uang yang harus kami
sisihkan untuk membeli makanan cair dalam bentuk susu.
Ketika Azzam punya adik, dia mulai
mau makan nasi dengan lauk selain ayam goreng crispy. Menginjak usia sekolah,
dia pun mulai mau makan berbagai macam makanan dan juga snack. Apalagi setelah
kami stop susunya, Azzam mulai doyan makan. Hingga dia mulai mengenal mi
instan, maka mi instan beralih menjadi makanan favoritnya. Azzam sering request
mi instan, baik kuah maupun goreng. Awalnya saya membolehkan apalagi saat
melihatnya menyantap mi yang terhidang dengan sangat lahap. Mi instan juga
menjadi senjata ampuh saat dia ngambek tidak mau sekolah atau belajar.
Suatu saat saya sadar bahwa
membiarkan anak-anak makan makanan yang tidak sehat bisa berdampak buruk bagi
kesehatannya suatu saat nanti. Akhirnya saya mulai membuat peraturan yakni
seminggu sekali untuk makan mi instan, itupun masih dibarengi dengan beragam
kekhawatiran. Kegelisahan saya tidak berlangsung lama saat tahu ada mi sehat,
yaitu Mi Tropicana Slim Rasa Ayam Bakar. Begitu ada waktu senggang, saya
langsung hunting ke supermarket di dekat rumah. Dan, yeay! Saya dapat! Sampai
di rumah pun saya tak sabar untuk memasaknya segera.
Mi Kering Tropicana Slim Rasa Ayam Bakar ini
sehat sehingga aman dikonsumsi karena rendah lemak, kalori, dan garam. Mi
instan ini tidak melalui proses penggorengan untuk pengeringannya, melainkan
dipanggang. Oleh karena itu kandungan lemaknya lebih rendah, sehingga lebih
rendah kalori. Ini cocok sekali bagi yang sedang melakukan diet. Mi Kering Tropicana
Slim Rasa Ayam Bakar ini juga rendah garam sehingga lebih sehat.
Nah, saat saya memasak mi buat Azzam,
saya takjub saat melihat air rebusan Mi Tropicana Slim tetap bening. Ini
berbeda sekali dengan mi instan yang lain. Tiap kali direbus, air rebusannya
pasti keruh sekali. Hmm, secara kasat mata saja sudah kelihatan ya bedanya.
Kali ini saya meyajikan Mi Tropicana
Slim bersama buah mentimun, lalapan kesukaan Azzam. Agar gizinya semakin baik,
saya tambahkan telur ceplok yang saya masukkan ke dalam air mendidih. Kali ini
saya mau menyajikan makanan yang minim minyak-kolesterol untuk Azzam. Beberapa potong apel, segelas air putih, dan yoghurt menemani kejutan "manis" ini. Kalau mau
sehat jangan tanggung-tanggung. Iya nggak?
Saat Azzam tiba dari masjid, dia
terkejut bercampur senang saat melihat kejutan dari saya.
“Ini buat Mas, Mi?” tanyanya sambil
menunjuk ke lantai. Sepertinya dia langsung ngeces, hehe.
“Wah, terima kasih Umi. Mas sayang
sama Umi,” ucapnya saat saya mengangguk. Tadinya saya agak khawatir Azzam tidak
suka tapi melihat suapan demi suapan yang masuk ke mulutnya, saya bisa menebak
komentar dia seperti apa.
“Hmm, enaaaak.”
“Ih, makan mi lagi. Kan nggak boleh
sering-sering makan mi,” celetuk Ammar adik Azzam saat melihat kakaknya
menyantap mi instan dengan lahap.
“Ini mi sehat tahuuuu,” sergah Azzam
dengan semangat. Rupanya dia sudah melihat iklan Mi Tropicana Slim sebagai mi sehat di layar televisi. Saya jadi tertawa melihat celotehan keduanya.
“Iya kan, Mi?” tanya Azzam pada saya.
Saya lalu menerangkan pada keduanya bahwa Mi Tropicana Slim ini mi yang sehat
sehingga aman untuk dikonsumsi.
“Tuh kan? Ntar bikinin Mas mi ini
lagi ya Mi?” pinta Azzam setelah meyelesaikan suapan terakhirnya.
Kalau Azzam sudah berkata begitu, berarti Mi Tropicana Slim ini memang enak. Jadi kekhawatiran bahwa mi instan yang
sehat itu rasanya tidak seenak mi instan lain, itu tidak benar. Ternyata ada
kok, mi sehat yang rasanya juga enak. Itu bisa kita temukan dalam Mi Tropicana
Slim. Mulai sekarang harus mulai nyetok nih di rumah buat persediaan di kala lapar
datang. Tak apalah mengeluarkan uang lebih banyak karena kesehatan anak tetap
nomor satu. Tropicana Slim, terima kasih sudah menghadirkan mi instan sehat yang enak
untuk kami sekeluarga.
Tulisan ini diikutsertakan dalam Lomba "Blog Competition Tropicana Slim"
Link: bit.ly/mitropicanaslim
Tidak ada komentar:
Posting Komentar